Kendari - Hujan yang mengguyur berhari-hari tidak hanya mengakibatkan banjir, tapi juga memporak-porandakan rumah di pegunungan termasuk jalan utama dibobol hingga membuaty lubang besar, seperti di Jalan Bunga Tanjung, Bangau Kota lama dan Kampung Salo. Catatan koran ini, terjadi longsor di sembilan titik di Kota Kendari.
Longsoran paling parah terjadi di Jalan Palapa, Kemaraya dua titik, RT 1 Gunung Jati dua titik, Jalan Sam Ratulangi Tipulu dua titi. Longsor ini
merusak belasan rumah, satu jembatan dan satu jalan utama.
Kepala Badan Penanggunalangan Bencana Daerah (BNPB) yang dihubungi mengaku sementara mengevaluasi bencana itu bersama timnya.
"Saat ini kami masih masih rapat, mencari solusi terbaik tentang semua persoalan yang terjadi,"katanya via telepon.
Kondisi ini, membuat geram, anggota DPRD Kota kendari, yang menganggap BNPB lamban dalam menanggulangi bencana yang terjadi di Kota Kendari."Tidak bisa dibiarkan persoalan seperti ini terjadi, mestinya mereka (BNPB) responsif,"kata Wakil Ketua Komisi II, Yasin Idrus. Pemerintah harus cepat mencarikan solusi. (Kendari Pos)
Wednesday, 17 July 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment