Kendari - STIK Avicenna menggelar wisuda yang diikuti 21 alumni, Sabtu (6/7) lalu. Meskipun jumlah wisudawan tak sebanyak seperti sebelumnya, namun tidak mengurangi kehidmatan dan kemeriahan seremoni akhir studi yang disaksikan keluarga wisudawan dan sivitas akademika tersebut.
"Insyallah alumni yang diwisuda hari ini, bisa memberikan yang terbaik pada agama, almamater, dan bangsa ini. Terimakasih pada orang tua mahasiswa yang percayakan anak-anaknya di STIK Avicenna, dengan bekal ilmu yang diberikan serta sarana dan prasarana yang ada, semoga bisa menunjang kemampuan mereka di bidangnya," harap Ketua STIK Avicena, dr. H. Marzuki Hanafi Bantayan, MD, M.Si.
Dia pun menyinggung soal proses mengajar di STIK Avicenna pada dasarnya dipengaruhi oleh empat faktor yakni dosen, mahasiswa, sarana prasarana dan metode pembelajaran. "Pertama, dosen yang berkualitas agar dapat menghasilkan alumni yang juga berkualitas. Kedua, mahasiswa yang diterima untuk menimbah ilmu di STIK Avicenna melalui proses yang sangat selektif. Ketiga, sarana prasarana utamanya ruang kuliah dilengkapi dengan LCD atau OHP, layar, white board spidol dan sebagainya. Keempat, untuk metode pembelajaran kami bekerjasama dengan Australian Buseniss Vulounter dan khusus paraktikum kami juga bekerjasama dengan rumah sakit di Makassar dan Bali," terangnya.
Saat ini, STIK Avicena sementara dalam proses perubahan bentuk kelembagaan dari Sekolah Tinggi menjadi Universitas Avicenna. Untuk kami berencana menambah delapan Prodi S1 Ilmu Hukum, S1 Ilmu Komunikasi, S1 Ilmu Komunikasi, S1 Pendidikan Biologi, S1 Pendidikan Fisika, S1 Statistik (bidang keuangan), S1 Teknik Arsitektur, dan S1 Ilmu Ekonomi Akutansi.
Sebagai salah PTS di Kopertis Wilayah IX Sulawesi, pihak STIK Avicenna dapat memberikan pinjaman kepada mahasiswa yang terlambat membayar SPP tanpa bunga melalui Koperasi Serba Usaha Dosen, Karyawan dan Mahasiswa Avicenna, mewajibkan dosen dan mahasiswa perempuan muslimah mengenakan jilbab tanpa membedakan perlakuan akademik antar agama. "Kami memiliki fasilitas olahraga dan seni agar mahasiswa dapat mengembangkan minat dan bakatnya. Dan setiap sabtu kami berlakukan studen day agar mahasiswa dapat mengembangkan diri sesuai miant dan bakat yang mereka miliki," beber Ketua STIK Avicenna.
Monday, 8 July 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment